20 Februari 2025

Aplikasi ePusda Natuna, Inovasi Tehnologi Perluas Literasi Warga

0

KR NATUNA – Untuk meningkatkan minat baca masyarakat Natuna dan memudahkan masyarakat di Natuna memperkaya Literasi Dinas Perpustakaan dan Arsip daerah meluncurkan inovasi tehnologi aplikasi e-Pusda Natuna

Aplikasi Natuna Digital Library) berbasis online ini bisa di download (unduh-red) di Play Store pada handpone pintar mzsyarakat Natuna dimanapun berada.

“Alhamdulilah masyarakat Natuna makin dimudahkan untuk  menambah wawasan, bisa membaca bulu dari manapun meski tinggal di pulau-pulau ynag jauh dipelosok Natuna, Mudah-mudahan ini bisa menjadi salah satu upaya peningkatan mutu SDM Natuna,” jelas Bupati Natuna Wan Siswandi menjawab konfirmasi media ini. Senin (28 /06)

Buoati Natuna Wan Siswandi

Aplikasi sangat bermanfaat di masa Pandemi penyebaran Covid-19, karena masyarakat dimudahkan tidak perlu ke gedung perpustakaan, cukup dari rumah melalui Hanpone mereka sudah bisa membaca ribuan buku ..

“ Siapa saja, kapan saja, dimana saja bisa akses, terutama saat di rumah pada masa Pandemi covid-19 bisa membaca buku, Ribuan judul bisa dipilih tergantung selera, jadi tidak mesti datang kegedung perpustakaan baru bisa baca, Ribuan buku ada dalam genggaman anda,” Jelas Ir Basri Kepala Dinas perpustakaan dan Arsip Daerah Natuna. Senin (28/06)

Sejak di luncurkan hingga berita ini diturunkan ePusda Natuna terdata sudah diakses oleh hampir 1.000 orang pembaca.

Ketersediaan tak kurang dari 6.000 buku dari berbagai jenis katagori tentu merupakan modal untuk mencerdaskan kehidupan bangsa serta memberikan kontribusi terhadap peningkatan literasi warga daerah Natuna .

Kepala rsip daerah natuna Ir basri.Dinas Perpustakaan dan Asip Daerah Ir Basri

“ Untuk mendapatkan akses ePusda Natuna tidaklah sulit, bisa unduh di Playstrore atau bisa menggunakan barcode. Setelah sebelumnya melengkapi administrasi, salah satunya mendaftarkan akun dengan identitas diri yang benar. identitas ini diperlukan,untuk membuat laporan penyelenggaraan pemerintah daerah berupa rasio minat baca dan kunjungan perpustakaan serta lainnya,” Jelas Basri lebih jauh.

Selain itu data ynag dikumpulkan juga untuk menilai indikator  mengukur Indek Pembangunan Manusia (IPM) dalam upaya membangun kualitas hidup masyarakat, yang harus dilaporkan pimpinan daerah setiap tahun dimasa jabatannya.

cara mendowload Aplikasi baca buku Epusda natuna

Basri berharap, ePusda Natuna bermanfaat bagi masyarakat dalam meningkatkan ilmu pengetahuan.

“Untuk putra-putri daerah yang sedang menempuh dunia pendidikan bisa memanfaatkan buku-buku yang ada dalam aplikasi ePusda Natuna ini sebagai referensi,” tutupnya. (red).

 

Tinggalkan Balasan