16 Maret 2025

Masyarakat Nilai Pelayanan Di Kantor Kelurahan KBL Baturaja Timur Cukup Baik

0

BATURAJA | Koranrakyat.co.id – Masyarakat Kelurahan Kemelak Bindung Langit (KBL) Baturaja Timur Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) menilai pelayanan publik di kantor Kelurahan KBL Baturaja Timur sudah cukup baik. Masyarakat telah merasakan kemudahan dan  pelayanan yang tidak dipungut biaya.

“Saat ini pelayanan publik di kantor Kelurahan KBL Baturaja Timur sudah cukup baik. Untuk mengurus surat-surat sangat mudah. Selain itu tidak dipungut biaya atau gratis,” ujar Warga Kelurahan KBL Baturaja Timur, Thamrin kepada koranrakyat.co.id, Kamis (4/4/2019).

Dikatakannya dulu kalau mau mengurus surat-surat pelayanan sangat berbelit-belit dan lamban. Tapi sekarang, sudah baik dan tidak ada pungli,” kata Thamrin.

Ia menyampaikan, kinerja serta disiplin staf kelurahan KBL juga membaik. “Sudah jarang lihat PNS (Pegawai Negeri Sipil) datang kesiangan atau pulang cepat. Kebersihan lingkungan kantor juga semakin baik. Iya, sudah cukup baguslah pelayanannya dibandingkan dulu,” ucapnya.

Dia menambahkan pungutan liar yang sebelumnya mungkin sudah membudaya sekarang sudah hilang. Kemarin, saya mintak surat pengantar dari kelurahan cepat pengurusannya. Sistem pelayanannya lebih terstruktur dan standar prosedurnya jalan.

“Namun, tetap harus ditingkatkan lagi, supaya makin baik,” urainya. #Ariyan

Tinggalkan Balasan