11 Desember 2023

Berbekal Empat Periode di PWI Sumsel HM Syarifuddin Basrie Siap Maju Jadi Ketua

KENDATI masih empat bulan lagi Konferprov PWI Sumsel, namun bursa Bakal Calon Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) periode 2024 – 2029 mulai terlihat secara transparan.

Adalah HM Syarifuddin Basrie, S.Ikom, Anggota Dewan Kehormatan PWI (DKP) Sumsel, yang juga Dewan Penasehat PWI Ogan Ilir (OI), telah secara terbuka menunjukkan minatnya maju memperebutkan kursi Ketua PWI Sumsel periode 2024 – 2029.

Apalagi Dr H Firdaus Komar, SPd, MSi yang akrab disapa Firkom dikabarkan bakal meninggalkan jabatannya sebagai Ketua PWI Sumsel periode 2019-2024, setelah dipercaya menjadi Direktur UKW PWI Pusat.

HM Syarifudin Basrie selain Dewan Penasehat PWI Ogan Ilir dan anggota DK-PWI Sumsel, kesehariannya adalah owner dan Pemimpin media Grup “Agung Post”.

HM.Syarifuddin Basrie sendiri menyatakan kesiapannya memperebutkan kursi orang nomor satu di PWI Sumsel itu, mengingat dirinya telah puluhan tahun berkecimpung di dunia pers dan puluhan tahun pula tercatat sebagai anggota maupun pengurus PWI Sumsel, sejak era orde baru hingga saat ini.

Adapun catatan perjalanan HM Syarifuddin Basrie di dunia Jurnalistik yakni empat periode menduduki jabatan sebagai Ketua Bidang Wartawan Daerah PWI Sumsel, dua periode masa Kepemimpinan alm H Kurnati Abdullah dan dua periode di era kepemimpinan H Octaf Riyadi SH. Kemudian berkali-kali menjadi Dewan Penasehat PWI OKI dah OI, serta pernah menjadi Sekretaris PWI OKI.

Kesiapan menjadi kandidat Ketua PWI Sumsel Periode 2024-2029 yang rencananya digelar Februari 2024. Disampaikan HM Syarifuddin Basrie, melalui siaran pers yang dikirim kepada wartawan.

HM Syarifuddin Basrie memang wartawan yang sungguh-sungguh bertahan di profesinya. Kariernya di dunia pers berawal sebagai loper koran SRS di Mariana Kabupaten Banyuasin (dulu Muba), lalu naik status menjadi wartawan di media mingguan Suara Rakyat Semesta (SRS) itu. Ia Iama menjadi Kepala Perwakilan SRS di Kayuagung, sambil menjadi koresponden Surat Kabar Lampung Post.

Membaca perkembangan zaman, Syarifuddin kemudian mendirikan surat kabar Agung Post. Dalam perkembangannya, ia juga mendirikan tabloid Anugerah. Saat ini ia mengendalikan empat kanal media yakni SK Agung Post, Agung Post online, Tabloid Anugerah, serta Podcast Puyang Sabar.

Syarifuddin juga terus menempa kemampuannya. Kendati sudah tergolong gaek, Syarifuddin tetap semangat menimba ilmu secara formal. Ia yang awalnya hanya tamatan SMA persamaan, kini tengah mempersiapkan ujian Pasca Sarjana (S2) di STISIPOL CANDRADIMUKA, menjelang usianya ke 70 tahun. Sebelumnya Syarifuddin juga menyelesaikan S1-nya di PTS yang didirikan Drs H Ismail Djalili, dedengkot wartawan Sumsel.

Syarifuddin yang juga host Podcast Channel Siaran Agung Post dengan sapaan Puyang Sabar ini, menyampaikan, bahwa dia ingin meneruskan dan mengembangkan kemajuan  PWI Sumsel di masa kepemimpinan  para pendahulu.

“Saya ingin melanjutkan mengembangkan PWI Sumsel dimasa kepemimpinan terdahulu seperti di era kepemimpinan alm Irsyad Rasyid Harun, alm  Amin Sarwoko, alm Drs H Ismail Djalili, alm Drs H Asdit Abdullah,  alm H Kurnati Abdullah BBA, H Octaf Riyadi, SH, dan kini, Dr H Firdaus Komar SPd MSi yang tak lama lagi berakhir,” ungkapnya

Menurut Syarifuddin, kinerja para pendahulu dan senior senior tersebut cukup baik. Oleh karena itu sebagai generasi penerus harus lebih baik lagi sesuai perkembangan zaman yang dibarengi dengan era teknologi digital saat ini.

“Tentu saja apa yang telah dikerjakan oleh para pendahulu akan kita kembangkan bahkan kita tingkatkan lagi sesuai dengan perkembangan zaman yang diiringi dengan kemajuan teknologi digital saat ini,” tukasnya (ica)