Bupati OI Tinjau Jalan Kuang Dalam – Beringin Dalam

INDRALAYA|KoranRakyat co.id——BUPATI Ogan Ilir (OI) Provinsi Sumsel, Panca Wijaya Akbar, SH, Selasa 31 Oktober 2023, meninjau pengerjaan peningkatan ruas jalan dari Desa Kuang Dalam ke Desa Beringin Dalam Kecamatan Rambang Kuang Kabupaten OI. Jalan tersebut sudah hampir rampung, dan sangat disambut antusias oleh masyarakat.
Pembangunan jalan tersebut didanai APBN Tahun 2023, melalui program Inpres Percepatan Koneksivitas Jalan Daerah.
“Jalan tersebut sangat bermanfaat dalam memperlancar akses masyarakat dan sekaligus dapat meningkatkan ekonomi masyarakat,” ujar Panca.
Bupati termuda di Sumsel ini, mengucapkan terimakasih kepada Presiden Joko Widodo yang telah mengeluarkan Instruksi Presiden (Inpres) tentang percepatan konektivitas jalan daerah dan diharapkan selesai tepat waktu.
Selama ini Kecamatan Rambang Kuang, banyak mengalami kerusakan jalan. Karena itu guna membantu perekonomian rakyat, yang terkendala akibat kerusakan jalan, maka Pemerintah Pusat membuat terobosan melalui Instruksi Presiden tersebut. (ica)