21 September 2024

PS Ogan Ilir Pastikan Tiket Final

(ist)

INDRALAYA|KoranRakyat co.id – Persatuan Sepakbola Ogan Ilir (PSOI) dipastikan maju ke babak final, setelah pada pertandingan kedua, Rabu petang 14 Desember 2022, kembali menang. Dengan demikian PSOI berhasil mengumpulkan 6 poin, yang memastikan maju ke babak final karena minimal menduduki rangking kedua pada turnamen Piala Soeratin U-15 Zona Sumsel.

Pada pertandingan Rabu 14 Desember 2022, di Stadion Caram Seguguk di Tanjung Senai Indralaya, PSOI berhasil mengalahkan klub sedaerahnya Ogan Ilir United (OIU) dengan skore 1 ; 0. Ini merupakan kemenangan kedua kalinya, karena pada Selasa 13 Desember 2022, PSOI juga berhasil mengalahkan PPLPD Muba juga dengan skore 1 : 0. Hingga saat ini, PSOI telah mengumpulkan nilai 6, yang memastikan bisa maju ke babak final.

Pertandingan 4 besar Piala Soeratin Zona Sumsel ini mempertemukan 4 klub terbaik dari 3 gruf/pool, yakni PS Ogan Ilir, PS Palembang, PPLPD Muba, dan Ogan Ilir United.

Dari 4 klub ini, PPLPD Muba dipastikan tersingkir, karena sudah dua kali kalah. Sedangkan PS Palembang dan Ogan Ilir United, masih berpeluang untuk mengisi satu slot di babak final.

PS Palembang masih akan berjumpa dengan PSOI, Kamis 15 Desember 2022. Bila menang maka PS Palembang akan menempati rangking 1 dan berhak maju ke babak final. Namun bila kalah dan Ogan Ilir United menang melawan PPLPD Muba dengan selisih dua gol, maka PS Palembang akan tersingkir. Bila skenario ini berjalan maka pada babak final akan terjadi all Ogan Ilir final antara PSOI vs OIU.

SERU
Pertandingan antara PSOI versus OIU berlangsung seru. Serangan silih berganti terjadi, dan beberapa kali terjadi kemelut di muka gawang. Pada injury time babak I, Bilal penyerang PSOI berhasil memecah kebuntuan dengan gol indahnya ke gawang OIU. Dari jarak cukup jauh di luar kotak finalty, dari sisi kanan Bilal menendang bola dan menghujam ke tiang jauh dan tak terjangkau oleh penjaga gawang OIU.

Setelah gol Bilal ini, pluit panjang berbunyi, pertanda babak I telah berakhir. Lalu pada babak kedua, OIU berupaya mencari gol balasan. Serangan bertubi-tubi ke gawang PSOI, tapi karena finishing touch yang kurang baik, sehingga tak ada bola yang masuk ke gawang PSOI. Akhirnya pertandingan berakhir tetap dengan skore 1 ; 0 untuk PSOI.

Begitu juga pada pertandingan sebelumnya, antara PS Palembang versus PPLPD Muba juga berjalan seru. Sempat terjadi insiden kecil, namun pertandingan tetap berjalan hingga pluit panjang ditiup wasit.

Jual beli serangan antar kedua tim terjadi yang membuat pertandingan berjalan menarik. Namun hingga pertandingan berakhir, skore tak berubah yakni 1 : 0 untuk PS Palembang. Dengan hasil ini PPLPD Muba dipastikan tersingkir karena sudah dua kali kalah. Sedangkan PS Palembang meraih nilai 4, karena sebelumnya seri saat melawan OIU.

Pada pertandingan ketiga, Kamis 15 Desember 2022, PS Palembang akan bertemu dengan PSOI. Sedangkan PPLPD Muba akan menantang OI United. (ica)