17 Februari 2025

Dinas PU Lahat Gelar PKM Bahas Hasil Survey 6 Jaringan Irigasi

0

LAHAT | Koranrkayat.co.id  – Dinas PU Kabupaten Lahat, melakukan pertemuan konsultasi masyarakat (PKM) guna membahas hasil Survei Integrasi Design (SID) terhadap 6 jaringan irigasi yang melingkupi enam kecamatan dan 14 desa di Kabupaten Lahat.  

Kepala Dinas PU dan Tata Ruang Kabupaten Lahat melalui Kepala Bidang Sumber Daya Air Lahat,  Ananta, ST. MT  kepada awak media Jum’at (22/03) di ruang kerjanya mengemukakan jaringan irigasi itu terdiri jaringan Sungai Batu Surau, Siring Agung Sukarame, Air Sam, Air Lematang, Air Kuali, dan Siring Agung.

Pada dasarnya pertemuan tersebut dalam rangka penyusunan SID, serta  menghimpun permasalahan-permasalahan serta kendala-kendala yang ada untuk segera disempurnakan dan di perbaiki. Sehingga persoalan pokok pada bangunan bendungan sebagai bahan sadap air primer, dapat diketahui.

‘’Sebagai dinas yang membidangi masalah pengairan dan irigasi memberikan masukan supaya pada pembangunan irigasi nanti  memprioritaskan pada saluran bendung dan saluran primer,’’ ujarnya.

Dilanjutkanya untuk sementara pada tahap ini baru survei kelayakan pada petak-petak tersier yang sudah ada sebelumnya.

Sebagai dinas yang membidangi sumber daya air yang bertugas untuk mengurus bendung pengarah arus bangunan primer dan sekunder. Dalam hali ini segala kegiatan dan program  ini sudah ada pada rencana kerja  dan untuk pelaksanaan pembangunan infrasruktur untuk tahun 2020 dan dalam proses tahapanya dilaksanakan selama 5 tahun.

Anata juga berharap agar dengan adanya  program ini akan tercapai swasembada pangan di Kabupaten Lahat.

“Saya menghimbau kepada petani yang mendapatkan fasilitas ini dapat memeliharanya  yang dalam hal ini irigasi dapat di gunakan dengan baik dan  tepat guna.”tutupnya. Rochmi

Tinggalkan Balasan