16 November 2025

Botram Kelurahan Setia Asih Gelar 12 Stan Pelayanan Publik

KABUPATEN BEKASI | Koranrakyat.co.id – Botram (Berkolaborasi Terus Melayani) Kelurahan Setia Asih, Kecamatan Tarumajaya, Kabupaten Bekasi yang digelar pada, Rabu (8/10/2025) merupakan kegiatan yang mempermudah warga dalam berbagai hal, seperti pengurusan Administrasi, Kesehatan, serta berbagai kebutuhan lain.

Dalam acara yang bertempat di Mutiara Gading city tersebut menggelar 12 stan, diantaranya pelayanan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) yang melayani beberapa keperluan administrasi warga, seperti Kartu Tanda Penduduk (KTP), Kartu Keluarga (K.K) serta berbagai administrasi diri warga.

Juga hadir Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Bekasi yang membantu warga dengan pengecekan kesehatan gratis. Serta stan lain yang mempermudah warga kelurahan SetiaAsih dalam memenuhi kebutuhan ataupun keperluannya.

Dalam Botram yang digelar selama setengah hari tersebut turut dihadiri Camat Tarumajaya, H.Dede Mauludin Hs, S.STP, MM, Sekretaris Daerah (SEKDA) Kabupaten Bekasi, Dra.Hj.Ida Farida, M.Si, Anggota DPRD Propinsi Jawa Barat, Hj.Siti Qomariyah yang lebih dikenal Hj.Sikom.

Lurah SetiaAsih, H.Dede Firmansyah, mengatakan, “Ini merupakan bukti nyata kepedulian kami, Kelurahan SetiaAsih untuk melayani kebutuhan warga. Saat ini kami menggelar 12 Stan, diantaranya Disdukcapil, PMI, BPJS serta berbagai stan lainnya”.

“Kami mengucapkan terima kasih atas dukungan Camat Tarumajaya, H.Dede Mauludin HS, pemerintah Kabupaten Bekasi serta boss perumahan Mutiara Gading City serta seluruh staf kelurahan” Ujar Lurah Dede sambil tersenyum.

Diakhir acara nampak anggota DPRD Propinsi Jabar, Hj.Siti Qomariah memberikan sambutan dan menghibur para petugas pelayanan serta warga yang hadir dengan menyanyikan sebuah lagu yang mengundang para petugas dan warga ikut bergoyang.

Hj.Sikom, dalam sesi wawancara mengatakan, Botram ini merupakan wujud nyata kepedulian Lurah Dede dalam memberikan pelayanan kepada warganya. ”Kami yang juga merupakan warga Bekasi akan terus mendukung program Bupati Bekasi, agar motto Bangkit, Maju dan Sejahtera, segera terwujud,” ujarnya. (Maria G)