11 Oktober 2024

Muchendi-Supriyanto Pilihan Tepat untuk Warga OKI

Catatan : Drs H Iklim Cahya, MM (Wartawan, Pemerhati Politik dan Sosial).

BILA kita membicarakan tentang Muchendi Mahzareki, yang terbayang bukan semata yang bersangkutan anak Pak H Ishak Mekki, mantan Bupati OKI dua periode (2004 – 2014), tetapi lebih kepada sosok anak muda yang sudah matang, karena sudah berpengalaman di bidang pemerintahan, pembangunan, dan kemasyarakatan.

Kenapa? Karena Muchendi telah membuktikan diri lepas dari bayang-bayang orang tuanya. Ia sukses menjadi anggota DPRD Provinsi Sumsel 2014 – 2019, serta Wakil Ketua DPRD Sumsel periode 2019 – 2024. Atas dasar keberhasilan itulah, menurut saya, yang menjadi salah satu motivasinya tampil menjadi Calon Bupati Ogan Komering Ilir (OKI) periode 2025 – 2030.

Bagi Muchendi, Bumi Bende Seguguk, merupakan kampung halamannya yang senantiasa menjadi perhatiannya. Saat menjadi anggota DPRD Sumsel selama dua periode, Muchendi berangkat dari Kabupaten OKI sebagai Daerah Pemilihannya. Karenanya selama 10 tahun menjadi wakil rakyat, tentu banyak hal yang telah diperbuat Muchendi untuk kabupatennya tersebut.

Sejumlah pembangunan yang menggunakan anggaran provinsi (APBD I) Sumsel selama 10 tahun terakhir, tak lepas juga dari upayanya. Namun bagi Muchendi perjuangan membangun daerah, akan lebih bermakna kalau langsung memimpin kabupaten yang luasnya lebih dari 18.000 KM tersebut. Karenanya dengan bekal pendidikan yang baik, pengalaman yang memadai di bidang pemerintahan, pembangunan, dan kemasyarakatan, serta bekal pernah melihat kabupaten OKI dari “kacamata” dalam dan luar, Muchendi dengan menggandeng Supriyanto sebagai Cawabup, maju menjadi calon Bupati OKI.

Supriyanto juga tergolong orang muda yang aktif di masyarakat. Namanya populer karena kesuksesannya ikut membesarkan olahraga Pencak Silat di Bumi Bende Seguguk. Hal ini juga membuktikan bahwa Supriyanto sudah berpengalaman di bidang kemasyarakatan.

Muchendi – Supriyanto yang merupakan perpaduan putra daerah dan putra daerah keturunan, menjadi perpaduan yang ideal untuk OKI lebih maju.

Berbagai visi, misi, dan program untuk rakyat mereka rancang dan canangkan. Mulai dari mengangkat kembali program populer yang selama lima tahun ini agak redup, seperti program sekolah dan berobat gratis. Juga merancang ide-ide cemerlang untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat dan kemajuan Bumi Bende Seguguk OKI. Mulai dari pembangunan di bidang infrastruktur, pembangunan ekonomi dengan menggerakkan wirausaha, bidang sosial keagamaan dalam bentuk bantuan untuk pondok pesantren dan beasiswa bagi anak tidak mampu tapi berprestasi, bantuan peralatan belajar, serta sejumlah program pro rakyat lainnya.

Muchendi juga lebih beruntung, karena sebagai anak mantan bupati, dia dapat menyerap kelebihan selama orang tuanya, H Ishak Mekki, menjadi bupati OKI. Tentu sekaligus juga dia bisa berguru, dan bisa memanfaatkan sang ayah untuk membantu menarik bantuan-bantuan dari pusat, mengingat Ir H Ishak Mekki, MM masih menjadi Anggota DPR RI.

Karena itu beruntunglah masyarakat OKI memiliki calon Bupati/wabup Muchendi – Supriyanto, tenti menjadi pilihan tepat pada Pilkada 27 November 2024 nanti. (*)